Irwansyah
dan istrinya, Zaskia Sungkar, sangat menanti-nantikan kehadiran anak. Maklum
saja, mereka sudah menikah selama tiga tahun.
Oleh
seksolog dr Boyke, Irwansyah dan kakak Shireen Sungkar ini dianjurkan untuk
santai. Selain itu, dr Boyke memberikan contoh seputar gaya bercinta supaya
Zaskia cepat hamil.
"Ketemu
sama dr Boyke juga tadi. Katanya sama-sama Kecapekan, stres, spermanya kenapa
gitu dan nanti ada terapinya," kata Irwansyah di Jakarta Selatan,
baru-baru ini. "Aku sudah sampai proses USG, nggak ada sakit apa pun.
Doain saja semoga bisa cepat hamil," timpal Zaskia.
Mereka
juga mengungkapkan soal liburan ke Santorini, Yanuani. Zaskia maupun Irwansyah
merasa takjub menyaksikan keindahan alam di sana. Selain laut, mereka juga
dimanjakan dengan pemandangan gunung berapi.
"Bersyukur
dikasih kesempatan berlibur," kata Irwansya, baru-baru ini. "Kita
dapet best view, pas buka dari pintu hotel langsung keliatan gunung di tengah
laut."
Selain
ke Yunani, mereka juga sempat berlibur ke Belanda. Zaskia dan Irwansyah selalu
meluangkan waktu bersama disela kesibukan kerja. (wk/ri)
0 Response to "Irwansyah dan Zaskia Sungkar Dianjurkan Ubah Gaya Bercinta"
Post a Comment